Resep Tahu Bumbu Kecap Pedas Sederhana
Resep tahu bumbu kecap pedas sederhana. Tahu merupakan salah satu makanan yang mengandung sumber protein tinggi karena terbuat dari hasil olahan kacang kedelai dan juga merupakan salah satu bahan masakan yang sering digunakan karena bisa dijadikan menu hidangan yang praktis seperti digoreng ataupun dimasak dengan bumbu kecap bercita rasa pedas. Menu masakan tahu kecap pedas ini sebenarnya tidak melulu bercita rasa pedas saja namun ada juga rasa manis yang ditimbulkan oleh bahan kecap yang digunakan pada saat memasak, jadi kolaborasi rasanya patut untuk dicoba dan disajikan sebagai lauk makan keluarga.
RESEP TAHU BUMBU KECAP PEDAS SEDERHANA
Bahan-bahan:
- 10 buah tahu ukuran sedang
- 6 buah cabai rawit merah dimemarkan
- 4 siung bawang merah iris tipis
- 2 siung bawang putih iris tipis
- 4 sdm kecap manis
- 2 cm lengkuas digeprek
- 1 lembar daun salam
- 1 batang daun bawang iris tipis
- garam secukupnya
- 1/2 sdt royco rasa ayam
- minyak goreng secukupnya
- air bersih secukupnya
CARA MEMBUAT TAHU BUMBU KECAP PEDAS SEDERHANA
- Potong tahu dengan bentuk sesuai selera kemudian goreng sampai setengah matang saja, angkat dan tiriskan.
- Panaskan 2 sdm minyak goreng kemudian tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai sampai harum lalu masukkan daun salam, lengkuas, kecap manis tumis sebentar disusul beri tambahan air.
- Masukkan tahu goreng, royco, daun bawang, dan garam masak kembali sampai matang dan cicipi supaya rasanya pas dan sedap.
0 Response to "Resep Tahu Bumbu Kecap Pedas Sederhana"
Posting Komentar